Sunday, 20 September 2015

Mulai saat ini, jangan langsung membuang teh celup yang telah anda pakai untuk menghidangkan teh hangat, karena ternyata ada manfaat-manfaat lain dari tehcelup tersebut loh:


Berikut ini 7 Manfaat terpendam dari teh celup:

1. Meredakan Kulit yang Terbakar Matahari (sun burn)

Apabila kita mengalami kulit yang terbakar akibat sinar matahari yang berlebihan tentunya kulit jadi terasa perih dan sangat sensitif jika disentuh. Ternyata teh celup bisa membantu meredakannya perih tersebut loh, gunakan kantung teh celup dingin lalu kompreskan di area kulit yang terbakar tadi agar rasa perih segera berkurang. Kita juga bisa mencelupkan kantung teh ke dalam air mandi lalu membilas area terbakar dengan air tersebut.

2. Membuat Rambut Berkilau

Jika anda memiliki rambut berwarna gelap, anda bisa mencelupkan kantung teh celup yang sudah terpakai ke dalam air bilasan rambut anda supaya rambut semakin berkilau dan menjadi halus.

3. Scrub Wajah Teh hijau

Nah tahukah anda bahwa daun teh hijau kering di dalam kantung teh celup ternyata mempunyai khasiat bagi wajah anda, bukan cuma bagi wanita, ini juga baik buat pria. Caranya mugah saja, sesudah kantung dicelupkan, sisihkan dan tunggu sampai ia menjadi hangat dan tidak terlalu panas. Siapkan mangkuk kecil dan buka atau robek kantung teh, kemudian keluarkan isinya ke dalam mangkuk.
Tuangkan sesendok makan madu juga tepung beras secukupnya. Aduklah sampai merata lalu siap untuk dioleskan ke wajah sebagai scrub. Gosoklah perlahan di muka anda dan biarkan sekitar 5 menit lalu dibilas bersih dengan air. Campuran scrub ini berfungsi sebagai exfoliating atau untuk menghilangkan sel-sel kulit mati. Bukan hanya itu, kandungan madu dan tepung beras juga bermanfaat untuk menghaluskan dan juga menghilangkan noda bekas jerawat.

4. Mengatasi Kantung Mata dan Mata Lelah

Apabila mata anda lelah dan berkantung karena kegiatan harian yang cukup padat dan menyebabkan kurang tidur, ternayta kantung teh bisa menjadi solusi. Caranya dengan mencelupkan kantung teh yang sudah terpakai ke dalam air es sampai benar-benar menjadi dingin. kemudian kompreskan pada area sekitar mata lalu diamkan beberapa menit niscaya mata anda akan menjadi lebih segar. Dengan melakukan hal ini secara rutin kantung mata anda akan hilang bisa hilang perlahan-lahan.

5. Mengobati Bisul

Kantung teh juga bisa menghilangkan bisul, caranya dengan mengkompres bisul dengan kantung teh celup bekas selama kurang lebih 15 menit dan biarkan kering dengan sendirinya. Lakukan cara berikut ini secara rutin. Sesudah beberapa hari, bisulpun akan lenyap.

6. Membersihkan Noda pada Kaca dan Alat masak

Dengan menggunakan sisa cairan dari kantung teh celup sebagai bahan pembersih noda pada kaca atau cermin, juga lemak membandel pada alat masak. Caranya mudah saja dengan menteteskan sisa air teh yang masih ada pada noda, gosok dan bilas.

7. Mengurangi Bau tak sedap dalam lemari pendingin

Kulkas anda memiliki bau tak sedap? cukup letakkan kantung tehcelup bekas di dalam lemari pendingin anda. Maka dengan sendirinya bau tak sedap akan diserap oleh kantung teh tersebut. (hotmagz)

No comments:

Post a Comment